Jenis-Jenis Lowongan Pekerjaan Untuk Semua Jurusan

Ada banyak lowongan pekerjaan yang tersedia di situs online ataupun media offline. Walau begitu tak semua lowongan pekerjaan sesuai dengan jurusan-jurusan studi yang sudah ditempuh oleh para jobseeker.

Beberapa perusahaan mensyaratkan jurusan tertentu saja yang bisa diterima untuk menempati kursi yang kosong di perusahaannya.

Jenis pekerjaan untuk semua jurusan
Source: youtube tips.id

Tak semua orang bisa mendapatkan pekerjaan dengan cepat karena terbatasnya lowongan pekerjaan pada bidang tersebut. Hal ini menyebabkan para jobseeker harus putar otak untuk mendapat pekerjaan pada bidang lain.

Namun kembali lagi, tak semua bidang pekerjaan bisa dimasuki oleh orang dari luar jurusan bidang yang terkait.

Kasus lain adalah tak semua orang ingin bekerja sesuai dengan jalurnya. Tak semua orang menempuh pendidikan sesuai dengan passion dan keinginannya.

Berikut adalah beberapa jenis lowongan pekerjaan yang bersedia menerima pekerja yang berasal dari semua jurusan. Dari sekian jenis ini ada yang sudah kalian coba? Yuk cek dulu.

Pegawai Bank / Teller

Buat kalian yang mulai putus asa karena lowongan pekerjaan yang sesuai jurusan kalian terbatas jumlahnya, jangan khawatir, menjadi pegawai bank bisa menjadi salah satu alternatif yang bisa dicoba.

Jumlah bank yang sangat banyak dan berbagai posisi yang ditawarkan bisa kalian dapatkan. Menjadi teller, customer servise atau CS, dan marketing adalah beberapa posisi yang bisa dimasuki oleh berbagai lulusan.

Pengalaman dari orang sekitar, yang jurusan studinya dulu bahasa indonesia, pendidikan biologi, psikologi bahkan bahasa jawa sekalipun bisa menjadi pegawai bank.

Jadi kalau anda berpikir untuk menjadi pegawai bank harus dari jurusan akuntansi atau perbankan, Anda salah besar. Memang untuk posisi-posisi krusial seperti berhubungan dengan laporan keuangan atau back office, bank akan merekrut orang dari jurusan akuntansi dan perbankan.

Namun tidak selalu dengan front office nya. Kelebihan lain adalah bahwa bank sekalu membuka penerimaan karyawan baru setiap tahun dengan jumlah yang lumayan besar.

Marketing atau Sales

Hampir semua perusahaan dagang dan beberapa perusahaan jasa selalu mempunyai tim marketing dan sales didalamnya. Hal ini karena tim marketing dan sales adalah tim yang menunjang angka penjualan. Marketing dan sales juga tak jarang menjadi ujunhg tombak perusahaan.

Meski begitu marketing dan sales tak melulu terdiri dari orang yang berasal dari jurusan marketing atau pemasaran. Skill komunusaksi yang baik dan skill untuk mempengaruhi pelanggan serta keberanian untuk berhadapan dengan pelanggan menjadi hal yang ditekankan dalam bidang ini.

Customer Service dan Receptionist

Sama halnya dengan marketing dan sales, untuk menempati posisi customer service dam receptionist biasanya tidak harus dari jurusan tententu. Mempunyai attitude, cara berkomunikasi dan skill bahasa asing yang baik biasanya menjadi syarat utama untuk menjadi customer service dan receptionist

Admin Purchasing

Tugas utama seorang purchasing adalah kalitannya dengan pengadaan barang. Barang barang ini yang diperlukan oleh divisi lain untuk mensupport kinerja mereka. Seorang purchasing itu tugas pokoknya dituntut untuk dapat melakukan pebelian baik itu membeli suatu barang ataupun jasa.

Seorang purchasing diharuskan untuk mencari penawaran terbaik akan barang dan jasa yang dicari oleh divisi-divisi lain diperusahaan tersebut. Mereka harus membandingkan harga satu barang dengan yang lainnya dari bermacam-macam supplier, dengan prinsip men cari harga terbaik dengan kualitas terbaik.

Untuk menjadi seorang purchasing tidak diharuskan dari jurusan tertentu. Skill komunikasi yang baik, kemampuan memprediksi pasar dan harga pasar,Β  serta ketelitian memjadi syarat utama menempati posisi ini.

Freelancer

Freelancer adalah orang yang melakukan freelance. Freelance bisa dilakukan oleh orang yang punya wajtu luang atau senggang dan memiliki keinginan untuk mendapatkan uang dari waktu-waktu tersebut.

Freelance sendiri sangat luas cakupannya, beberapa pekerjaan yang bisa dilkaukan oleh freelancer adalah menjadi bogger atau content writer, penerjemah, tour guide, photographer, guru les private, proofreading, jasa laporan keuangan atau pajak dan lain lain.

Freelancer mungkin tidak menghasilkan uang sebanyak mereka yang bekerja full time, akan tetapi banyak kelebihan yang dimiliki seorang freelancer membuat beberapa orang lebih nyaman menjadi freelancer, misalnya jam kerja yang fleksibel, bisa dikerjakan kapan saja dan dimana saja.

Tak sedikit pula frelancer yang menekuni dunia freelancenya bisa menghasilkan rupiah yang lebih banyak dari pekerja full time, misalnya saat freelancer mengerjakan lebih dari 1 job atau banyak job.

Freelance juga bisa dilakukan oleh mereka yang bekerja full time namun tetap ingin mengisi waktu luang mereka. Seperti saya, meski tetap bekerja full time daily, tapi saya tetap melakukan freelance sebagai guru private dan blogger. Why not? Selagi masih di usia produktif, selagi bisa, kenapa tidak.

Admin social media

Admin media sosial biasnya bertugas untuk mengkonsep dan mecancang tulisan atau caption yang akan diposting kemudian merespon komentar-komentar atau pertanyaan dan chat yang masuk perkerjaan ini bisa diberikan misalnya oleh para online shop yang memakai admin didalamnya.

Online shop ini membutuhkan orang untuk mengurus sosial medianya sebagai media promosi atau marketing dan untuk menjawan pertanyaan-pertanyaan tentang produk yang mereka jual. Contoh lain sebagai admin akun sosial media pecinta alam dan sebagainya.

Diatas adalah contoh beberapa pekerjaan yang bisa dicoba oleh kalian yang berasal dari bermacam-macam jurusan. Semoga bisa membantu kalian yang mencari referensi pekerjaan. Semoga lancar semua rejekinya. Jangan mau menyerah untuk hidup yang lebih baik. Semangat!!!

@rinie_noe
RINI NOVITA SARI
  1. sebagai seorang mahasiswa saya lebih Suka freelancer, bebas Mau kerja Kapan Aja, dimana Aja, tanpa di kejar2 deadline, tanpa Ada yg ngatur-ngatur.

    Mampir ya mba taupintar.net

  2. Iya mas. Blogger yang mengasilkan rupiah.. Content writer juga bisa. Kan bagian freelance itu. Hehe

  3. Content Writter, saya jadi ingat sama Mbak Venicka, seorang Content Writter yang punya 10 rekan Kerja, karena kuwalahan ngerjain Job sendirian. πŸ˜€

    • Weh kerennn sampe begitu yaa mas.. Penuh angguh jawab emang content writer kan dituntut schedule juga. Keren sih ituu..

  4. Usually I never comment on blog but your article is so convincing that I never stop myself to say something about it. You’re doing a great job Man,Keep it up.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

More like this

Tingkatkan Karir Anda dengan Jasa Headhunter - ProCapita Headhunter di Indonesia

Tingkatkan Karir Anda dengan Jasa Headhunter – ProCapita Headhunter...

Memanfaatkan jasa ProCapita HeadhunterΒ IndonesiaΒ merupakan salah satu strategi untuk membantu Anda menemukan pekerjaan dengan posisi eksekutif terbaik. Anda tidak...

6 Alasan Pentingnya Uji Kompetensi bagi Karyawan, Tingkatkan Kemampuan!

Di dunia bisnis yang semakin kompetitif dan dinamis, kemampuan karyawan memainkan peran kunci dalam mencapai kesuksesan perusahaan. Mencari...
struktur organisasi wedding organizer dan tugasnya

7 Struktur Organisasi Wedding Organizer dan Tugasnya

Bagi Anda yang ingin memulai bisnis untuk membuat pelayanan acara pernikahan, memahami struktur organisasi wedding organizer dan...
Total
0
Share