Milenial, Investasi Jangka Pendek ini Cocok untuk Kalian

Kamu pasti pernah dengar istilah investasi kan?

Tapi apa kamu udah mengerti dan paham apa itu investasi yang sebenarnya? Udah tahu apa itu investasi jangka pendek?

Atau justru malah kamu udah mulaiΒ langsung mencoba untuk berinvestasi? Bagus nih, keren!

**

Nah di artikel kali ini aku akan sedikit menjelaskan tentang salah satu investasi yang cocok banget dicobaΒ oleh anak muda atau pun kaum milenial yang ingin merdeka secara finansial dan lebih terjamin hidupnya di masa depan.

Milenial Harus Merdeka Secara Finansial, Investasi Adalah Salah Satu Opsi Yang Bisa Dicoba

Investasi jangka pendek - akseleran

Kaum milenial harusnya adalah mereka yang mandiri, tidak banyak bergantung kepada orang lain terutama keluarga, senang membanggakan diri sendiri atas penghasilan yang dimilikinya, juga punya tanggung jawab yang besar atas semua hasil kerja keras yang telah dilakukan. Nggak ada tuh namanya milenial memasrahkan diri pada harta ataupun warisan orang tua. Aduh nggak zaman banget. LOL

Istilah investasi memang lagi gencar-gencarnya digaungkan oleh berbagai banyak pihak termasuk oleh Pemerintah. Aku sendiri mendengar istilah investasi sejak zaman kuliah kira-kira 6 tahun lalu. Iya, karena aku kuliah di jurusan AkuntansiΒ alias aku anak ekonomi. Udah harusnya lah aku paham dan mengerti apa itu investasi dan penerapannya.

Sayangnya sampai beberapa tahun setelah aku lulus kuliah aku pun belum terjun dan mencoba sama sekali produk investasi apapun. Kok bisa gitu ya?

Iya, meski kita sering mendengar atau mengerti apa itu investasi belum tentu kita langsung tersadar pentingnya investasi bagi anak muda dan bagi kehidupan kita di masa depan. Untungnya saat ini baik di media sosial maupun media lainnya banyak sekali pihak yang terus-menerus menyadarkan para anak muda untuk mencoba investasi dengan berbagai macam pilihan produk investasi yang sangat menarik.

Aku sendiri dulu berpikir β€œah investasi hasilnya baru bisa kita rasakan pas tua nanti”, jadi kurang menarik aja.

Eh ternyata ini salah dong, ada yang namanya investasi jangka pendekΒ yang nilai manfaatnya bisa segera kita rasakan.

Kalau aku lihat sendiri nih di teman-teman social media, udah lumayan banyak yang mencoba investasi mulai dari saham, reksadana dan lain sebagainya.

Sayangnya nggak sedikit juga anak muda dan kaum milenial yang masih kebingungan dananya harus diinvestasikan kemana. Permasalahannya adalah banyaknya produk investasi membuat mereka semakin merasa bingung mana yang harus dipilih dan mana yang tepat untuk kondisi finansial mereka saat ini.

Manfaat Investasi untuk Anak Muda

Nah untuk menjadi pribadi yang mandiri secara finansial, para anak muda dan kaum milenial disarankan untuk memilih opsi investasi yang tentunya memang mempunyai banyak sekali manfaat, berikut diantaranya.

  • Menjaga harta dan menghindari inflasi
  • Demi masa depan yang cerah
  • Merdeka dalam hal keuangan
  • Menambah nilai harta
  • Mengurangi sifat konsumtif dan pengalokasian dana atau penghasilan secara tepat

 

Investasi Yang Cocok Untuk Anak Muda Atau Kaum Milenial

Investasi jangka pendek - akseleran

Jadi jenis investasi apa yang cocok untuk para anak muda. Harapanku setelah membaca artikel ini kalian akan semakin paham jenis-jenis investasi dan investasi seperti apa yang cocok untuk kalian coba

Apa Itu Investasi?

Sebelum bicara lebih jauh, kita bahas dulu tentang apa itu investasi. Sebenarnya sebelumnya aku juga udah pernah membahas tentang investasi ini sih. Tapi gapapa ya kita flashback sebentar.

Investasi adalah kegiatan menempatkan atau mengalokasikan sejumlah uang atau dana pada saat sekarang dengan harapan untuk mendapatkan keuntungan atau pengembalian (return) serta peningkatan nilai di masa depan.

Jadi uang yang kita pakai untuk berinvestasi saat ini nggakΒ akan langsung secara otomatis atau serta merta memberikan keuntungan saat itu juga. Tapi di sini dibutuhkan beberapa waktu agar investasi itu berkembang dan akhirnya bisa memberikan kita manfaat.

Berapa Lama sih Waktu yang dibutuhkan Agar Kita Bisa Dapat Keuntungan dari Investasi?

Berapa lamanya kita bisa mendapatkan return atau pengembalian dari investasi bisa bermacam-macam. Karena itu, berdasarkan jangka waktu pengembalian atau return nya investasi dibedakan menjadi dua yaitu investasi jangka panjang dan investasi jangka pendek.

Investasi jangka pendek adalah investasi yang dilakukan dalam kurun waktu 1 tahun atau kurang. Dalam kurun waktu tersebut,Β kita akan mendapatkan pengembalian atau pun return. Berbeda dengan jenis investasi jangka panjang di mana kita akan mendapatkan pengembalian yang lebih lama, bisa lebih dari 1 tahun bahkan berpuluh-puluh tahun.

Kenapa Investasi Jangka Pendek Cocok Untuk Anak Muda Atau Pemula

Investasi jangka pendek - akseleran

Dari banyaknya jenis investasi yang ada di luar, aku pribadi memilih dan menyarankan untuk kalian mencoba dan mempertimbangkan memilih investasi jangka pendek. Bukan tanpa alasan, hal ini pun aku simpulkan dan peroleh setelah membaca banyak sumber dan tanya-tanya sama orang yang udah mulai berinvestasi. Ini alasannya:

1.Β Pengembalian atau Return yang Lebih Cepat

Sesuai dengan namanya, kita akan mendapatkan pengembalian atau pun return dalam jangka waktu yang relatif singkat. Entah itu satu tahun bahkan tak sampai 1 tahun. Karena itu jenis investasi ini cocok banget untuk para anak muda yang mau latihan berinvestasi dan mengalokasikan dana untuk sesuatu yang lebih bermanfaat dan mengurangi rasa konsumtif.

2.Β Memenuhi Kebutuhan Darurat

Hal-hal yang bersifat darurat atau dadakan bisa dialami oleh semua orang bukan hanya untuk orang dewasa atau orang tua tapi juga untuk anak muda. Siapa yang tahu jika mendadak ada keluarga yang sakit atau kita sendiri yang sakit dan membutuhkan dana secara cepat.

Belum lagi jika ada kebutuhan-kebutuhan darurat lain. Nah karena itu investasi jangka pendek sangat cocok karena dananya bisa ditarik atau dicairkan sewaktu-waktu sesuai dengan jenis investasi yang diambil.

Banyak ahliΒ keuangan yang menyarankan agar masing-masing dari kita mempunyai dana darurat yang harus dialokasikan secara khusus. Nah agar dana darurat ini aman dan tidak kita otak-atik atau kita gunakan untuk konsumsi lain maka bisa kita amankan dengan memilih investasi jangka pendek tersebut

3.Β Bisa Memenuhi Kebutuhan Jangka Pendek Kita

Kalau kamu punya keinginan jangka pendek misalkan untuk membeli barang elektronik, untuk liburan, untuk bayar uang sekolah satu tahun kedepan, maka pilihan investasi jangka pendek cocok banget buat kamu coba. Pasalnya nilai manfaat atau return dan pengembalian dari investasi ini memang bisa segera kita rasakan. Minimal dana kita aman dan nggak terpakai buat jajan-jajan.

4.Β Bisa Dilakukan Dengan Modal Mulai dari Rp100 Ribu

Dengan modal kecil bahkan mulai Rp100.000-an kita udah bisa ikut berinvestasi jangka pendek lho. Enak ya. Jadi sebenarnya udah nggak ada alasan lagi untuk kita malas memulai investasi apalagi jika kita sudah sadar betapa pentingnya investasi untuk masa depan.

5.Β Menawarkan Keuntungan yang Menggiurkan

Meski hanya berjangka waktu singkat dia itu nggak lebih dari 1 tahun tapi tetap aja investasi jangka pendek ini apa memberikan manfaat finansial dan keuntungan. Jenis investasi jangka pendek sendiri ada beberapa macam dan kita pun bisa menyesuaikan return yang diinginkan sesuai.

Macam-Macam Produk Investasi

Nah berikut adalah beberapa macam produk investasiΒ yang menjanjikan dan bisa kamu coba, diantaranya adalah.

1.Β Deposito

Jenis instrumen investasi deposito memang banyak disarankan. Hal iniΒ bukan tanpa alasan, soalnya kita bisa memilih deposito karena pengembalian investasi yang tepat namun tetap mempunyai persentase bunga yang tinggi. Hanya saja jenis investasi deposito mempunyai aturan yaitu jangka waktunya udah ditentukan sesuai kesepakatan dan juga diperlukan dana yang bervariasi sebagai setoran awal.

Dibandingkan kamu menyimpan uang yang di tabungan bank biasa dalam jangka dan jarang kamu ambil, lebih baik kamu tempatkan pada deposito yang mempunyai persentase bunga lebih besar.

2.Β Reksadana

Reksadana adalah jenis investasi dimana kita memasrahkan dana yang kita miliki kepada manajer investasi. Dana kita ini nantinya akan dikelola ke dalam investasi-investasi lain. Atas kenaikan nilai investasi ini kita akan mendapatkan keuntungan. Sederhananya, kita tinggal setor dana dan biarkan manajer investasi yang bekerja.

3.Β Saham

Pasti kalian udah nggak asing lagi dengan istilah saham. Saham adalah selembar bukti kepemilikan atau penyertaan seseorang dalam suatu perusahaan atau perseroan terbatas. Satu lembar saham dari berbagai macam perusahaan bisa mempunyai harga yang berbeda-beda. Nah dengan memiliki 1 lembar saham aja kita bisa disebut sebagai pemilik perusahaan atau owner loh.

Namun perlu diketahui untuk membeli lembar saham ini minimalnya yaitu 1 slot. Kalau perusahaan yang kita beli dalam kondisi sehat maka kita pun bisa mendapatkan keuntungan, begitu juga sebaliknya jika perusahaan yang kita beli sahamnya tidak dalam kondisi perusahaan yang baik dan sehat tentu kita bisa mendapatkan kerugian.

Keuntungan dari saham bisa berupa deviden dan juga kenaikan nilai saham itu sendiri. Deviden yaitu persentase laba yang diperoleh oleh perusahaan tersebut lalu dibagikan kepada para investornya.

4.Β Peer to Peer (P2P) Lending

Mengembangkan dana di P2P Lending maka kita bertindak sebagai pemberi pinjaman (Lender) untuk peminjam dana (Borrower) yaitu para Usaha Kecil dan Menengah (UKM) yang ada di Indonesia. Kemudian kita akan dapat keuntungan dari suku bunga pinjaman tersebut.

Nilai plus dari investasi ini adalah jumlah return-nya yang lebih tinggi dibanding dengan jenis investasi jangka pendek lainnya.

Awalnya aku juga nggak paham dan cukup asing dengan namanya P2P Lending ini. namanya belum terlalu terkenal seperti saham maupun deposito ya. Namun akhir-akhir ini jenis investasi ini mulai banyak diminati oleh masyarakat.

Nggak mau ketinggalan aku pun mencari tahu dan mencoba berinvestasi pada P2P Lending yang menurut cerita pengalamanΒ temankuΒ sendiri cukup bisa memberikan return yang baik.

Bisa dibilang P2P Lending ini adalah salah satu jenis instrumen investasi jangka pendek yang mampu memberikan keamanan, kemudahan, serta keuntungan sekaligus.

Nah karena aku juga baru aja mencoba investasi pendanaan P2P Lending, berikut akan aku sampaikan apa itu investasi pendanaanΒ P2P Lending dan alasan apa yang menjadikan Peer to Peer Lending ini cocok dijadikan investasi untuk anak muda dan pemula.

Kenapa Memilih Investasi Pendanaan Peer to Peer (P2P) Lending

p2p lending

Kenapa investasi pendanaanΒ P2P Lending sangat disarankan untuk anak muda? berikut beberapa diantaranya

1.Β Pengembalian atau Return yang Lebih Tinggi

Dengan P2P Lending kita bisa mendapatkan returnΒ atau pengembalian mulai dari 10% bahkan lebihΒ per tahun.Β Coba bandingkan dengan tingkat suku bunga yang ditawarkan oleh bank konvensional yang hanya berkisar sekitar 6% sampai 8% ajaΒ per tahun.

Tentu jika diberikan dua opsi menabung uang di bank atau investasi pendanaanΒ P2P Lending maka akan sangat menguntungkan lebih menguntungkan opsi kedua dong.

2.Β Kepemilikan Fleksibel

Kita sebagai lender atau pemberi pinjaman bisa memberikan berbagai pilihan tenor yang beragam mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan bahkan 1 tahun. Jadi intinya kayak nggak ada komitmen jangka panjang gitu.

3.Β P2P Lending Investasi yang Cukup Menjanjikan Sekaligus Memberikan Dampak Sosial

Kenapa bisa dibilang menjanjikan? jadi begini uang yang kita pinjamkan nantinya diperuntukkan untuk para pemilik UMKM yang ada di Indonesia untuk mengembangkan bisnisnya.

Seperti kita ketahui perkembangan UMKM di Indonesia itu sangatlah pesat bahkan bisa dikatakan UMKM menjadi salah satu penggerak perekonomian Indonesia. Sayangnya mereka ini butuh modal, kebutuhan kredit UMKM yang tinggi tidak dan tidak sepadan dengan dana atau biaya yang disalurkan oleh para bank konvensional.

Karena itu P2P Lending hadir untuk menjadi alternatif pinjaman modal usaha untuk para pelaku UMKM. Bisa dibayangkan bukan? Selain kita dapat keuntungan dari para pelaku bisnis UMKM yang meminjam dana, kita pun bisa ikut serta memberikan dampak sosial dan membantu perekonomian di Indonesia.

4.Β RisikoΒ yang Bisa Diminimalisir

Faktor risikoΒ adalah salah satu hal yang paling menjadi pertimbangan oleh semua orang yang mau berinvestasi. Pun begitu untuk investasi pendanaan P2P Lending.

Sebenarnya bisa dibilang investasi pendanaan P2P Lending mempunyai risikoΒ cukup besar karena bisa jadi peminjam tidak melakukan pembayaran atau gagal bayar sehingga membuat pinjaman kita tidak kembali.

Namun itu dulu, kabar baiknya sekarang ada banyak platform P2P Lending yang memberikan tawaran dan sanggup memastikan agar tidak terjadi default atau risikoΒ gagal bayar dari borrower-nya.

Platform tersebut akan memberikan pinjaman hanya kepada mereka yang telah melalui serangkaian proses verifikasi dan juga pengecekan riwayat kredit yang serta verifikasi alamat yang jelas yang akan menjamin bahwa peminjam tersebut adalah peminjam yang dapat dipercaya.

Dengan adanya kemungkinan berkurangnya risikoΒ dari platformΒ P2P Lending ini maka dari itu nggak heran jika dikatakan alternatif investasi ini adalah salah satu cara investasi jangka pendek terbaik.

 

Jangan Salah Memilih Platform untuk Berinvestasi PendanaanΒ P2P Lending

AKSELERAN

Berinvestasi apapun jenisnya pasti memiliki risikoΒ yang harus siap kita tanggung. risikoΒ dari investasi ada yang besar ada pula yang kecil, termasuk investasi pendanaan P2P Lending.

Nggak ada investasi yang benar-benar menjamin memberikan pengembalian besar tanpa risiko. Akan tetapi kita tentu bisa memilih secara cerdas platform investasi mana yang bisa memberikan keamanan dan kenyamanan lebih dan bisa meminimalisir risikoΒ yang mungkin terjadi.

Investasi Pendanaan P2P Lending di Akseleran Aja

Akseleran adalah salah satu platform P2P Lending di Indonesia yang bisa menjadi penghubung antara lender (pemberi pinjaman) mau dengan borrowerΒ (para peminjam) yang merupakan para pelaku bisnis UMKM yang membutuhkan dana untuk mengembangkan usahanya.

Dengan visinya yang kuat yaitu β€œmewujudkan inklusi keuangan menjadi realitas”, akseleran berharap bisa ikut mendorong dan men-support pertumbuhan bisnis UMKM di Indonesia.

Ada beberapa alasan yang membuatku tertarik melakukan investasi pendanaanΒ P2P Lending dan memilih platform akseleran ini berikut diantaranya:

  1. investasi pendanaan bisa dimulai mulai dari Rp100.000 aja.
  2. Sudah mengantongi izin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
  3. Telah mendapatkan sertifikat ISO 27001 full scope yang artinya data peminjam maupun pemberi pinjaman akan dijamin keamanannya.
  4. Memberikan return atau pengembalian yang besar sampai dengan 21% per tahun.
  5. Bisa di akses melalui website maupun aplikasi Google Play Store (Android) atau Apple App Store (iOS) yang sangat user friendly.
  6. Dapat bonus 0,5% dari pendanaan dengan ajak teman join Akseleran dan memasukan kode referral
  7. Setiap kampanye pinjaman yang berlangsung sudah difasilitasi oleh proteksi asuransi kredit dan lebih dari 98% pinjaman usaha di Akseleran beragunan

Cara Investasi Pendanaan P2P Lending Lending dengan Modal Mulai dari Rp100 RibuΒ di Akseleran

Biar artikel ini lebih lengkap akupun mau sharing tentang pengalaman berinvestasi pendanaan P2P Lending di Akseleran. Caranya gampang banget kok begini tahapannya.

  1. Buat akun Akseleran di website www.akseleran.co.id/daftar atau download aplikasinya di Google Play Store (Android) atau Apple App Store (iOS).
  2. Masukkan kode referral AKSLRINI330275biar kamu langsung dapat free saldo senilai Rp100.000,- (enak banget kan?)
  3. Segera lengkapi data yang diminta denganbenar dan akurat ya. Jangan lupa untuk memeriksa kembali semua data yang telah kalian isi dan pastikan tidak ada kesalahan
  4. Tunggu approval data kurang lebih 1Γ—24 jam
  5. Setelah proses approval maka kita akan dapat notifikasi melalui email dan proses investasi pendanaan atau mengembangkan dana pun udah bisa kita lakukan.

Nah usai pembuatan akun kita tinggal buka aplikasi maupun website bisnis untuk memilih bisnis UMKM mana dan seperti apa yang mau kita pilih untuk diberikan pinjaman. Jangan lupa untuk pertimbangkan berbagai macam faktor sebelum memilih bisnis UMKM mana yang untuk mendapatkan zaman kita.

 

Untuk informasi lebih lanjut berkaitan dengan akseleran ini kalian bisa langsung akses di website https://www.akseleran.co.id/Β atau akun sosial medianya di akun instagram @akseleran_id ya.

Selamat berinvestasi pendanaan selamat mengembangkan dana dan hidup lebih nyaman di masa depan

  1. aku setuju sih kalau invest jangka pendek gini cocok untuk anak muda. tapi juga bisa untuk masyarakat menengah ke bawah ya. karena jangka setaun itu sudah cukup lama untuk mereka dan kalau2 uangnya dibutuhkan lagi bisa segera digunakan dan sisanya di invest lagi.

    aku mulai invest telat bgt, anak 4 baru mulai. awalnya suka dicomot tengah jalan pula, tp emang tujuannya itu dana darurat jd masih gpp. sekarang berusaha nambahain invest buat masing2 anak, semoga berhasil

  2. ternyata penting juga ya investasi sejak usia muda. ah, dikira ntar pas tua aja. terima kasih mbak artikelnya. sangat bermanfaat

  3. Starts from 100K aja, ringan banget cuyy!
    Wahh millenials wajib banget nih invest di Akseleran.
    Gampiiil dan menguntungkan ya

  4. Aku baru berani invest deposito dan emas sih. Kalo p2p ini mekanismenya nanam modal dan bagi hasil kayanya bisa dipertimbangkan. Tapi karena pinjsman n ada suku bunga, harus dicermati dulu nih

  5. Wah, terima kasih infonya mba.. bisa jadi bahan pertimbangan utkku yg meski bukan kaum milenial tapi berpikir juga utk mulai berinvestasi..hehe..

  6. Kalau aku dari dulu investasinya ke emas. Selain dipakai, bisa buat simpanan juga. Sekarang karena sudah tahu ada banyak macam investasi, jadi mau coba. Apalagi bisa dimulai dari 100 ribu. Gak terlalu berat kan

  7. Dengan kejadian pandemi ini semakin menyadarkan saya pentingnya investasi. Bagus banget nih buat generasi milenial. Karena biasanya generasi ini masih suka ada yang hambur-hambur duit. Mendingan mulai investasi

  8. Berbagai investasi jangka pendek ini sangat bagus untuk berbagai kebutuhan dana yang dibutuhkan. Apalagi dana darurat saat ini, coba dari kemarin investasi pasti bisa digunakan ya mbak. Apalagi milenial sekarang sebaiknya berinvestasi dengan bijak sedini mungkin, untuk P2P Lending belum pernah mbak, reksadana yang aku sudah ikutan.

  9. Investasi reksadanaku udah kucairkan mba, kyaaaaaaaa kudu isi lagi ini hahaha
    Ini keren ya, mulai dari 100ribu. Asik banget, pengne kepo lebih jauh ah

    • Aku tuh masih mau pelajari soal ini
      Karena makin ke sini makin banyak yang gunakan
      Makanya saya berusaha untuk cek dulu legalitasnya juga

  10. Wah beneran baru tau tentang P2P Landing ini Mba..programnya bagus juga sekalian membantu para UKM juga tapi lebih asyik kalau pengembalinnya pakai sistem bagi hasil ya..:D

  11. Investasi jangka pendek gini lumayan ya bisa untuk belajar mulai gerakan berinvestasi. Kadang masih takut-takut lho kalau membincang soal investasi. Yang terpikir malah yang rumit-rumit. πŸ˜‰

  12. Aku setuju, untuk milenial cocoknya investasi jangka pendek karena lebih cepat dapat manfaatnya, secara generasi ini generasi instan ya

  13. Hi Mba Rini baru kali ini loh saya baca artikel soal investasi jelas dan gamblang, thank you informasinya semoga situasi ekonomi indonesia pasca pademi ini jadi membaik ke depan jadi bisa mulai investasi sedikit sedikit

  14. Investasi, jangka panjang atau pun pendek, pasti sangat penting. Di masa sekarang, kita tak bias memprediksi apa pun. Kayak kondisi sekarang. Tiba2 COVID19 meledak. Ekonomi jadi susah. Jika sudah berinvestasi, kita tentu tak terlalu bingung. Ada investasi yang bias kita Tarik. Tapi tentunya ya, investasinya gak bias sembarangan. Kudu yang legal, di bawah naungan OJK, dan banyak direkomendasikan.

  15. Tertarik mbk Rin, pengen juga aku njajal investasi hasil jualan baso aci di P2P, kali aja jodoh *aseg. Makasih yak sudah berbagi informasi.

  16. aku sudah coba deposito dan reksadana, tapi kalau dari akseleran ini belum pernah, tak baca lagi aja pelan-pelan biar paham sepenuhnya

  17. Sekarang saya sudah mulai mengenalkan saham dan reksadana ke anak saya. Sekadar wacana dan perkenalan dulu sehingga ia bisa mengenal istilah. Setelah itu baru memberi dorongan untuk mencobanya.

  18. Pada dasarnya, kuliah di jurusan apa pun perlu bisa mengatur keuangan, ‘kan? Tapi, anak ekonomi memang punya peran untuk membantu.

  19. Waah, baru tahu nih P2P ini. Selama ini investasinya baru berupa emas sih. Heheheh.
    P2P ini asyik ya, modal awalnya pun terjangkau ya, daripada dipakai jajan sembarangan aja gak kelihatan manfaat jangka panjangnya, mending investasi juga ya. Apalagi kalau pakai referal gini ya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

More like this

Prinsip Dagang Orang Cina dan Tips Sukses Kelola Keuangan

Prinsip Dagang Orang Cina dan Tips Sukses Kelola Keuangan

Peran orang Tionghoa sebagai perantara perdagangan pada masa kolonial Belanda telah membentuk persepsi masyarakat tentang mereka sebagai...
7 Perabotan yang Wajib Ada di Rumah Baru

7 Perabotan yang Wajib Ada di Rumah Baru

Pindahan rumah adalah momen penting untuk memulai babak baru. Maka dari itu, kamu harus mengisi perabotan rumah,...
Pulau Jeju

Pulau Jeju, Liburan Keluarga dengan Panorama Indah Bebas Visa

Reksadana merupakan pilihan instrumen investasi yang tepat jika Anda ingin mempersiapkan dana berlibur. Investasi bisa Anda mulai...
Total
0
Share