Ini 7 Wisata Kuliner Surabaya Paling Enak dan Murah yang Wajib Kamu Coba

Surabaya adalah kota metropolitan sekaligus menjadi kota di Pulau Jawa terbesar kedua setelah Jakarta. Kota pahlawan ini tak hanya dikenal dengan wisata alamnya tapi juga wisata kuliner Surabaya yang sangat beragam.

Di antara ragam kuliner khasnya, ada banyak kuliner surabaya paling enak dan murah di Surabaya yang bisa jadi rekomendasi bagi kamu si dompet tipis tapi suka jajan.

Kalau wisata alam di Surabaya terkenal hingga ke seluruh Indonesia, maka dari sisi wisata kuliner Surabaya juga tak mau ketinggalan. Mulai dari kuliner tradisional khas Surabaya hingga modern, semuanya ada disini. Soal harga tidak perlu diragukan, kuliner paling enak dan murah di Surabaya akan banyak kamu temukan jika berkunjung ke sana.

Kuliner Paling Enak dan Murah di Surabaya yang Mesti Kamu Coba

1. Sate Lisidu

Sate Lisidu

Kuliner paling enak dan murah di Surabaya yang pertama adalah sate Lisidu. Sate di warung ini bentuknya pipih dengan tambahan bumbu kacang asli Tuban yang khas. Kacang ini sebelumnya di sangrai terlebih dahulu untuk membuatnya semakin nikmat. Hal unik lain dari sate Lisidu adalah pada proses pengipasan sate dilakukan dari atas dan juga bawah. Belum lagi, pada setiap tusuk sate hanya ditemukan satu bagian ayam saja.

Sate ayam kampung milik warung ini terkenal hingga ke istana negara, alamatnya ada di Jalan Kutai No. 53-C, Surabaya. Selain ayam, kamu bisa memilih variasi sate lainnya seperti kulit, ampela, ati, dada, dan juga usus. Menu sate lezat ini di banderol dengan harga 25.000 saja satu porsi. Cukup murah bukan?

2.  Nasi Bebek Sayang Anak Cak Yudi

Nasi Bebek Sayang Anak Cak Yudi

Ingin menikmati nasi Bebek yang enak tapi tetap murah di Surabaya? Cobain nasi Bebek Sayang Anak Cak Yudi yang alamatnya ada di Jalan Tanjung Torowitan, Tanjung Perak Surabaya, Jawa Timur.

Nasi bebek di sini terkenal dengan dagingnya yang empuk dan juga gurih. Untuk satu porsi nasi bebeknya sendiri bisa kamu dapatkan hanya dengan harga 16.000 saja. Jam buka warung nasi bebek satu ini cuku unik yaitu hanya buka jam 3 sore sampai jam 6 saja. Terkadang, sebelum waktunya tutup nasi bebeknya bahkan sudah habis.

 

3. Soto Ayam Lamongan Cak Har

Soto Ayam Lamongan Cak Har

Kuliner Surabaya berikutnya adalah soto ayam Lamongan Cak Har. Soto Lamongan ini sangat populer di Surabaya dan termasuk warung legendaris. Dikenal dengan soto porsi jumbo dan kuah kuning yang sangat kental. Belum lagi taburan koya, ayam yang diiris menyamping tapi tidak hancur, seledri, dan jeroan yang bisa di pilih sesuai selera.

Alamat warung makan satu ini ada di Jalan Ambengan 3A, Surabaya Jawa Timur. Makanan populer Surabaya ini sangat wajib dicoba, selain lezat harganya juga murah meriah. Seporsi soto ayam lamongan Cak Har harganya hanya 21.000 saja.

4. Coto Makassar Daeng Kulle

Coto Makassar Daeng Kulle

Kuliner khas Sulawesi Selatan ini sangat populer di Surabaya yang membedakan coto makassar di warung ini dengan coto makassar lainnya adalah pada bagian daging coto-nya. Dagingnya yang disajikan dalam 1 porsi lebih banyak dengan tekstur yang lembut dan ditambah dengan jeroan di dalam coto membuat rasa makanan ini semakin kaya.

Selain coto Makassar-nya yang terkenal di tempat ini juga tersedia berbagai kuliner surabaya khas lainnya yang bisa kamu pilih seperti Nasi Rawong khas Ujung Pandang, SOP Sodara, Sop Konro, nasi Campur Ujung Pandang, dan masih banyak lagi menu lainnya. Harganya sangat terjangkau yaitu mulai 7.500 rupiah sampai 30.000 rupiah. Alamat warung ini di Jalan Achmad Kaos No. 4 , Surabaya.

5. Warung Bu Kris

Warung Bu Kris - Wisata Kuliner Surabaya

Warung ini menyediakan aneka makanan mulai dari ayam penyet, empal suwir penyet, bakso goreng, bakso penyet, dan masih banyak lagi menu lainnya. Warung Bu Kris cocok dikunjungi baik oleh para wisatawan maupun warga lokal. Alamatnya di Jl. Manyar Kertoarjo IV No. 23, Manyar, Surabaya.

Soal harga sangat terjangkau di ramah di kantong mulai dari 8.000 rupiah saja hingga 54.000 rupiah kamu bisa menikmati berbagai kuliner di warung Bu Kris ini.

6. D’Cost Surabaya

D'Cost Surabaya - Wisata Kuliner Surabaya

Kuliner Surabaya ini adalah warung kali lima namun rasa bintang lima bernama D’Cost. Makanan khas di warung ini tentunya penuh dengan ke-anekaragaman seafood. Mulai dari kepiting soka kremes, cumi saus Padang, dan aneka menu udang.

Alamatnya ada di Jl. Kayun No.54 (Samping Gedung Dispora). Selain seafood terdapat menu lainnnya seperti ayam Filler Saus asam manis, nasi goreng, Tahu Jepang dan masih banyak yang lainnya. Makanan lezat di D’Cost ini di banderol dengan harga terjangkau mulai dari 25.000 hingga 93.000 saja.

7. Rawon Setan Mbak Endang

Rawon Setan Mbak Endang - Wisata Kuliner Surabaya

Bisa dibilang makanan ini adalah kuliner malam Surabaya paling populer. Ciri khas rawon setan Mbak Endang adalah daging rawon yang besar dan empuk serta rasa kuah yang khas. Daging rawon di sini diambil dari daging pilihan yang berkualitas. Soal harga jangan khawatir, kamu bisa makan satu porsi rawon mulai harga 20.000 hingga 34.000 saja. Alamatnya ada di Jl. Embong Malang No.78/I, Genteng, Kota Surabaya, Jawa Timur.

Eh tapi rawon juga bisa kamu masak sendiri di dapur pribadi kok. Bingung resepnya? Nggak usah bingung, resep masakan RinaResep.com udah nyediain resep rawon khas jawa timur yang bisa langsung kita coba praktekan loh.

**

Itu loh rekk,, 7 kuliner enak dan murah di Surabaya yang bisa jadi rekomendasi untuk dicoba saat kamu berkunjung ke Surabaya. Selamat mencoba kuliner asik Surabaya ya, pasti kamu ketagihan!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

More like this

Tempat Makan Steak Bandung Yang Enak dan Juicy

10 Tempat Makan Steak Bandung Yang Enak dan Juicy

Bosen jika ke Bandung hanya makan itu-itu saja? Bandung bukan hanya terkenal dengan keindahan alamnya, tetapi juga...
Ayo Kunjungi Holycow TKP Bandung

Ayo Kunjungi Holycow TKP Bandung & Dapatkan Rekomendasi Menu...

Bandung jadi salah satu surga kuliner di Indonesia,  dimana Anda bisa menemukan banyak makanan lezat dan juga...
Cabai Asli Kalimantan

Cabai Asli Kalimantan Yang Paling Pas dengan Lidah Orang...

Hampir semua hidangan Nusantara bisa dibuat pedas. Oleh karena itu, sambal adalah makanan penyedap yang populer. Pasti...
Total
0
Share