Loading

Pentingnya Motivasi Pagi yang Membuat Hidup Jadi Lebih Semangat

Motivasi pagi sangat penting untuk mengawali hari. Saat membuka mata lalu mendapatkan suntikan semangat dari motivasi tentu sangat menyenangkan. Kalau bisa tiap hari saja mendapatkan motivasi tentu hidup tidak akan merasa terbebani.

Pentingnya Motivasi Pagi yang Membuat Hidup Jadi Lebih Semangat

Aku adalah orang yang 5 hari dalam seminggu harus bekerja sebagai staff accounting di suatu perusahaan swasta di Surabaya. Aktivitas yang sama dan barulah tiap hari tentunya dong cukup bikin aku merasa boring, males dan lain sebagainya. 



Belum lagi kalau bangun tidur mendadak kepikiran kalau di kantor ada deadline di hari itu. Belum lagi karena malam sebelumnya abis begadang ngerjain job nulis atau bikin konten buat blog kesayanganku ini. wekekekek

Sebuah motivasi bisa berasal dari kata-kata mutiara positif yang dirangkai sedemikian rupa hingga bisa menamy semangat. Untuk kamu yang sedang merasa tertekan dan jiwanya merasa terbebani, kalimat motivasi pagi adalah yang paling dibutuhkan setelah bangun pagi.



Mengapa Motivasi Pagi Itu Penting?

Pentingnya Motivasi Pagi yang Membuat Hidup Jadi Lebih Semangat

1. Pendorong Semangat Untuk Diri Sendiri

Motivasi  pagi mampu mendorong semangat untuk diri kamu sendiri. Saat pagi hari kamu malas untuk memulai aktivitas seperti bekerja atau sekolah, sebuah kalimat motivasi mampu membakar semangat kamu sehingga kamu fokus pada tujuan.
Sebuah motivasi mampu membuat kamu melupakan rasa lelah dan stress yang sedang dirasakan akibat tuntutan pekerjaan atau pendidikan. Secara tidak langsung, berkat motivasi alam bawah sadar mengingatkan kamu  berpacu terus untuk mencapai tujuan.

2. Memberi Energi Positif

Saat kamu memikirkan kembali kata-kata motivasi pagi yang baru saja didapatkan tentu hal ini memberikan kamu energi positif. Apalagi jika dilakukan secara rutin bisa saja anda terhindar dari stress dan tertekan akibat tuntutan kehidupan. Membangun energi positif mampu membuat kamu lebih bersyukur atas apa yang telah diberikan oleh Tuhan.

3. Membantu Melawan Rasa Takut

Didalam kehidupan ini, tentu setiap orang memiliki rasa takut. Kata motivasi pagi membantu kamu lebih yakin terhadap apapun yang sedang dihadapi. Rasa takut berlebih tentu menghambat kesuksesan yang harusnya bisa diraih. Motivasi yang kamu dapatkan setiap hari tentu membuat rasa takut kian hari semakin menghilang.

4. Membantu Untuk Lebih Konsisten

Untuk mencapai tujuan tentu kamu membutuhkan sikap yang konsisten. Namun untuk terus bisa konsisten bukan hal yang mudah. Suasana hati setiap hari tentu tidak bisa stabil. Nah di sini peran motivasi sangat dibutuhkan untuk membantu kamu kembali konsisten lagi menggapai mimpi.

Kata-Kata Motivasi Pagi Untuk Penyemangat

Pentingnya Motivasi Pagi yang Membuat Hidup Jadi Lebih Semangat
Berikut beberapa kalimat motivasi pagi untuk menyemangati kamu mengawali hari.
Hai cobalah bangun di pagi hari, kau tentu bisa melihat keindahan dunia yang tiada tara dari balik jendela.
Semua orang di dunia ini punya dua pilihan setiap harinya saat pagi hari. Melanjutkan tidur lalu bermimpi atau bangun dan kejar mimpimu.
Hidupmu harus dipenuhi rasa syukur setiap hari, Kamu masih diberikan penglihatan untuk melihat matahari pagi.
Hai kawan, pagi hari bukanlah waktu untuk bermalas-malasan. Ayo cepat bangun, pagimu terlalu berharga untuk dihabiskan dengan tiduran saja di atas kasur. Banyak hal besar diluar sana yang harus kamu raih.”
Zaman semakin canggih dan terus bergerak, ia tak akan berhenti meski kamu memutuskan berhenti bergerak. Waktu terus berjalan tanpa bisa kamu hentikan. Jadi yang  kamu bisa lakukan sekarang adalah bergerak terus dan lampaui batas. Terus bergerak jangan menyerah. Selamat pagi semangat pagi.
Mari awali pagi harimu dengan kepedulian! Peduli dengan diri sendiri dan juga orang-orang yang ada disekitar agar hidup lebih terberkati. Semangat!!
Awali pagimu dengan segala hal yang baik salah satunya adalah dengan tersenyum. Tersenyum saat pagi hari membuat suasana hatimu menjadi lebih baik, sehingga harimu jadi lebih menyenangkan. Selamat pagi.
Mari selalu tanamkan kebaikan dalam diri. Hapsukan memori pahit yang terus ada dikepala, niscaya pagi harimu akan jauh lebih sempurna. Kamu harus jadi pribadi positif untuk dirimu dan sekitar, semangat!
Yuk awali pagi dengan rasa sayang kepada dirimu dan sesama. Niscaya kamu juga akan banyak menerima rasa sayang dari sekitarmu.
 Pagi ini, sebelum memulai aktivitas tersenyumlah lebih lepas. Dunia harus tahu bahwa kamu lebih  keren dari hari kemarin.
Mungkin malam ini kamu menerima banyak kekecewaan. Tapi tenang saja, besok sambut pagimu dengan senyum merekah, niscaya pelan-pelan kekecewaan menghilang karena energi positif yang kau timbulkan.”
Begitu banyak pejuang yang rela mati demi kemerdekaan. Mengapa kamu tidak berjuang demi kesuksesan, semangat teman!”
Sinar matahari yang sangat cerah, jadi penyemangat saat pagi hari. Selamat pagi jiwa-jiwa yang gersang.”
Tersenyumlah wahai sahabat, kebahagiaan akan segera datang setelah banyak kesulitan yang melanda. Bisa jadi hari ini atau esok pagi. Tetap semangat meraih mimpi!”

Nah, begitu pentingnya motivasi pagi bagi semua orang dan memberikan dampak yang besar bagi kesuksesan. Mulai sekarang, pilih kalimat motivasi favorit kamu dan jadi kalimat tersebut sebagai pendobrak semangat di pagi hari. 
svg

What do you think?

Show comments / Leave a comment

One Comment:

  • Jeanette Agatha

    January 27, 2020 / at 1:47 amsvgReply

    Penting banget ya mengawali pagi dengan motivasi. Karena akan mempengaruhi mood sepanjang hari 🙂

Leave a reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

svg
Quick Navigation
  • 01

    Pentingnya Motivasi Pagi yang Membuat Hidup Jadi Lebih Semangat