Beli Tiket Bis Online Kini Lebih Mudah Dengan 5 Aplikasi Ini

Sebagai seorang perantau, tentu saya akan sering menggunakan alat transportasi untuk pulang kampung. Saya yang bertahun-tahun Surabaya (asal Kebumen Jawa Tengah) jujur lebih sering milih transportasi bis ketimbang kereta. Alasannya klasik, karena bis nggak saklek waktu keberangkatannya, pilihan jam keberangkatannya banyak, jadi berangkatnya ya bisa suka-suka. wkwkwk

Nah sayangnya, dulu untuk mendapat tiket bis saya
agak kesusahan. Saya harus antri dan berburu tiket ke terminal atau ke pool
bisnya agar dapat tiket.
  Memang nggak
masalah sih selagi nggak musim liburan atau musim mudik. Tapi bayangkan pas
musim padat seperti itu itu saya harus mengeluarkan tenaga lebih untuk mendapat
tiket di terminal 
atau dari poll atau
garasi bis tersebut.



Kabar baiknya, seiring dengan perkembangan zaman,
para pembisnis transportasi disini mulai digaet oleh para startup akhirnya
aplikasi penjualan tiket secara online, layaknya pesawat dan kereta api. Memang
sih kalau dipikir-pikir perkembangan tiket bis online ini sangat Tertinggal
jauh jika dibandingkan dengan tiket online pesawat atau kereta yang sudah dari
lama penjualannya melalui online. Yah tapi yang penting ada perkembangan kan
ketimbang enggak sama sekali.



Nah setelah mencari dan mencoba satu persatu,
berikut adalah rekomendasi aplikasi yang bisa dimanfaatkan untuk mencari tiket bis
online.



1. Traveloka

Tentu kalian sudah nggak asing lagi dong dengan nama aplikasi Traveloka.  Yap, selain menyediakan tiket pesawat, hotel, kereta api dan lain-lain, sekarang Traveloka juga sudah bisa menyediakan tiket bis online loh gaes. Libur lebaran kemarin saya baru saja memakai fasilitas Traveloka ini untuk mencarikan teman saya tiket dari Jogjakarta ke Surabaya.







Sayangnya di Traveloka ini tidak memfasilitasi untuk memilih kursi seperti di red bus. Tapi enggak masalah sih kalau rute dan waktu yang kalian pilih bukan rute dan waktu yang biasanya padat penumpang. Dan lagi untuk para penumpang yang menggunakan tiket online juga mendapatkan prioritas yaitu dipersilakan untuk naik ke bis terlebih dahulu ketimbang penumpang yang membeli tiket secara offline.

2. Red Bus


Registrasinya mudah, yang tersedia atau yang
bekerjasama pun lumayan banyak loh. Jadi kita bisa bebas memilih PO bis dan jam
keberangkatannya. Dibawah ini saya contohkan Ketika saya memilih rute dari dan
ke kota-kota besar surabaya ke Jogjakarta untuk tanggal 13 juni 2019.









Nah bisa dilihat kan ada banyak pilihan bis dan
waktu keberangkatan. Selain itu enaknya kita juga bisa memilih kursi guys. Jadi
yang sukanya duduk di pinggir jendela enggak usah khawatir rebutan ya.hehe

3.
Bustiket.com


Aplikasi bustiket.com ini adalah aplikasi pemesanan
tiket bis dan shuttle secara online. Konon katanya sih rute dan shuttle cukup
lengkap yaitu lebih dari 100 operator bis dan rute-rute di berbagai kota.
Enggak hanya itu, ternyata bustiket.com juga menawarkan fitur lain seperti penyediaan
bis travel rental, tiket pesawat, kapal feri dan kapal laut, bayar tagihan
bulanan, top up e-wallet  dari OVO,
GOPAY, LINK AJA, DANA dan lain-lain. Wah lumayan lengkap ya fitur-fiturnya.


4. Easybook


Seperti namanya, easybook tentu bertujuan agar
booking tiket semakin easy atau mudah. Easybook juga memfasilitasi pembelian
tiket lain seperti kapal fery, kereta api, dan rental mobil. Saya pun sempat
mencoba kemarin waktu akan mencari tiket dari Jogja ke Surabaya. Sayangnya saya
beralih ke Traveloka karena di easybook ternyata dikenakan biaya administrasi.


5. Bosbis


Sebenarnya saya tidak merekomendasikan aplikasi ini
sih justru saya tulis Disini agar sebaiknya kalian tidak memakai aplikasi ini
ya. Setahu saya dulu bis langganan saya yaitu PO EKA bekerjasama dengan
aplikasi ini. Bahkan ada spanduk besar didepan garasi PO EKA. Tapi ternyata
setelah kemarin saya coba untuk jurusan atau rute dari Surabaya ke Jogjakarta
sama sekali tidak ada. Mungkin mereka sudah putus kontrak ya. Nggak tau juga
sih. Hehe







PENGALAMAN
BERTRANSAKSI:


FYI, dari pengalaman transaksi yang baru saja saya
lakukan menggunakan aplikasi Traveloka tidak saya temui masalah yang berarti.
Bahkan menjelang hari keberangkatan saya mendapatkan SMS dari pihak BIS atau
pihak Traveloka untuk menemui seseorang dengan nomor telepon sekian, ketika
saya sampai di di terminal atau tempat keberangkatan bis.

Setelah menemui atau menghubungi orang tersebut di
terminal maka kita langsung diberitahu untuk naik bis yang mana. Dan mungkin
ini adalah aturan dari pihak bis bahwa para penumpang yang membeli tiket online
harus membayar biaya tambahan sebesar Rp15.000 ketika sudah berada di dalam
bis. Feeling saya sih ini untuk biaya atau membayar orang yang bertugas sebagai
perantara tadi. Ya, nggak masalah sih berhubung kita dipermudah untuk naik
bisnya.

Nah itu dia beberapa aplikasi yang menyediakan fasilitas
pencarian tiket bis secara online. So buat kalian yang biasa berpergian atau
pulang kampung menggunakan transportasi Bis sudah enggak perlu khawatir lagi,
karena sekarang pencarian tiket bis sangat dipermudah.


RINI NOVITA SARI
@rinie_noe
rinienoe46@gmail.com


  1. Agak ribet ya kalau beli tiket bis online ketimbang kereta api tapi lumayanlah sudah pake metode online, bis EKA adalah favorit saya untuk perjalanan Jogja surabaya PP setelah kereta api.Trimaksih infonya Mba Rini NOVITA SARI

    • Iya bener mas. Pas naik bisnya ga sesimple kreta ato pesawat yg check ticketing nya 1 pintu, tapi lgsg di perantara bis nya masing2.

      Tapi better lah ketimbang dlu offline terus ya. Hehe

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

More like this

5 Rekomendasi Outfit Kece Liburan di Bali

5 Rekomendasi Outfit Kece Liburan di Bali

Bali memiliki keindahan alamnya yang memukau dan kebudayaannya yang sangat kaya kaya. Pulau ini menjadi destinasi liburan...
Healing ke Ibiza

Healing ke Ibiza? Perhatikan 4 Tips Kunjungan Berikut

Menuju penghujung tahun, adakah yang sudah memiliki rencana berlibur? Akhir tahun bisa menjadi waktu yang paling tepat...
Tempat Berburu Barang Antik Terbaik di Dunia

Mari Catat! 6 Tempat Berburu Barang Antik Terbaik di...

Keuntungan investasi Obligasi Pemerintah dapat Anda manfaatkan untuk berburu barang antik. Barang kuno yang unik memang digemari,...
Total
0
Share