Sudah siap modal untuk usaha tapi bingung harus memilih jenis bisnis apa? Hal inilah yang kerap dialami oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Baik itu yang sudah menabung hingga modal terkumpul atau sedang mempersiapkan masa pensiun. Apakah Anda termasuk salah satunya?
Jika iya, maka bisnis di bidang distributor bisa jadi pilihan yang tepat. Ada banyak keuntungan memulai bisnis ini dan jenisnya pun ada begitu banyak. Jadi Anda tidak akan mengalami keterbatasan model bisnis ketika ingin memulai. Apa saja jenisnya dan seperti apa keuntungannya? Simak sampai akhir.
Mengapa Memilih Usaha Distributor?
Distributor adalah jenis bisnis yang menjadi perantara dari produsen sampai ke pasar ritel. Dengan kata lain Anda yang berencana untuk menjalankan bisnis ini harus siap untuk menangani produk dalam jumlah banyak mengingat supplier yang akan diajak kerja sama adalah produsen langsung.
Ada beberapa alasan mengapa bisnis ini perlu Anda pilih. Pertama, karena menjual kepada pedagang ritel maka Anda akan mendapat pembelian dalam jumlah besar. Otomatis keuntungan yang didapatkan bisnis distributor akan lebih tinggi.
Kedua, Anda tidak perlu memperhitungkan masalah produksi karena perannya adalah sebagai perantara. Ketiga, Anda tidak perlu memikirkan soal branding karena tanggung jawab ini sebagian besar dilakukan oleh produsen.
4 Pilihan Bisnis Distributor dengan Untung Menggiurkan
Keuntungan bisnis distributor memang bisa tinggi, namun Anda tetap harus memilih jenis bisnis apa yang lebih menguntungkan lagi dalam jangka panjang. Mengingat modal yang dibutuhkan untuk bisnis ini tidak sedikit.
Berikut ini ada empat jenis bisnis distributor yang bisa Anda jadikan pilihan.
1. Produk Makanan Ringan
Saat ini industri makanan rumahan begitu menjamur di berbagai daerah bahkan banyak diantaranya yang sudah berkembang menjadi UMKM. Begitu juga makanan ringan kemasan produksi pabrik yang sudah memiliki merk terkenal.
Kehadiran produsen inilah yang memudahkan Anda untuk mendapatkan supplier. Selain itu makanan ringan termasuk produk yang perputarannya cukup cepat. Masa kadaluarsa makanan pun cukup lama, jadi bisnis ini punya peluang untung yang lebih tinggi.
2. Produk Material Konstruksi
Ada begitu banyak pembangunan hampir di seluruh kota. Inilah kesempatan yang perlu Anda manfaatkan untuk membuka bisnis distributor material konstruksi. Mulai dari pipa, PVC, besi, genteng, dan material bangunan lainnya.
Anda bisa menyasar konsumen yang merupakan toko bahan bangunan di berbagai daerah. Siapkan kontrak kerja sama yang menarik dan sama-sama menguntungkan sehingga Anda bisa mendapat konsumen tetap.
3. Produk Peralatan Rumah Tangga
Bisnis distributor ini juga cukup menguntungkan mengingat kebutuhan akan peralatan rumah tangga di masyarakat sangat tinggi. Bahkan konsumen Anda yang merupakan toko ritel atau reseller jumlahnya sangat banyak. Jadi Anda tidak perlu khawatir lagi soal penjualannya.
Supaya bisnis ini sukses Anda harus melengkapi produk yang paling banyak dicari oleh pasar. Perluas produsen bukan hanya di dalam tetapi juga luar negeri. Apalagi peralatan rumah tangga dari luar negeri cukup banyak peminatnya.
4. Produk Makanan Pokok
Apabila di kota Anda saat ini masih minim distributor makanan pokok seperti beras, gula pasir, telur sampai dengan mie instan maka ini kesempatan yang tidak boleh dilewatkan. Bisnis distributor kebutuhan pokok bisa menyasar berbagai toko sembako yang membutuhkan barang selengkap mungkin.
Apalagi makanan pokok tersebut sudah pasti akan dibutuhkan oleh masyarakat sehari-hari. Jadi Anda tidak perlu khawatir akan perputaran usaha, tinggal mencari lebih banyak konsumen yang merupakan toko sembako sampai toko ritel.
Sebagai pemilik bisnis distributor, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan selain modal. Mulai dari mencari produsen yang berkualitas sampai dengan manajemen bisnis yang bagus. Tidak lupa Anda harus mempersiapkan properti seperti gudang penyimpanan sekaligus kantor.
Demi menjaga produk tersimpan dengan aman Anda harus memiliki asuransi properti yang bagus. Asuransi properti akan melindungi gudang bisnis Anda kerugian akibat kebakaran sampai dengan bencana alam. Sehingga Anda tidak akan merasakan kerugian yang terlalu besar.
Anda bisa mulai mencari asuransi properti yang paling tepat di cekpremi.com. Di sini Anda akan menemukan berbagai pilihan asuransi yang tinggal disesuaikan saja dengan kebutuhan.